Alamat pembuatan SIM di Bogor

Alamat pembuatan SIM di Bogor– jika anda sudah memiliki E-KTP dan sudah berumur lebih dari 17 tahun, maka anda sudah berhak untuk memiliki sim, SIM adalah dokumen wajib yang harus anda miliki untuk bisa berkendara dengan kendaraan bermotor dijalan raya, jika tidak memilikinya tentu saja anda akan ditilang, anda bisa menemukan alamat pembuatan sim di Bogor pada artikel ini.

Syarat untuk membuat sim baru tidaklah sulit hanya berbekal E-KTP saja, untuk memperpanjang SIM C atau SIM A berdomisili sama atau berdomisili berbeda bahkan mengurus SIM yang hilang cukup dengan syarat E-KTP dan SIM lama atau Fotokopi SIM yang lama. bagi anda yang berdomisili di bogor dan ingin menuju ke POLRESTA SIM CITY bogor, dibawah ini bisa anda simak alamatnya.

Alamat pembuatan sim di Bogor 

Pembuatan sim di Bogor dilakukan di POLRESTA SIM CITY bogor, tepatnya di Jln ks tubun no 21 kedung halang bogor utara, jika naik mobil anda mesti keluar tol sentul selatan. Peta dibawah ini bisa menuntun anda kesana.

alamat buat sim di bogor
peta menuju kantor pembuatan sim di bogor

Baca juga : Alamat pembuatan SIM Kota Tagerang

Biaya perpanjangan SIM di Bogor.

Syarat untuk perpanjang SIM paling tidak 2 minggu sebelum tanggal jatuh tempo, untuk biaya buat sim baru, perpanjangan sim dan pembuatan SIM B1 memiliki biaya yang berbeda-beda yang bisa anda lihat di tabel dibawah ini.

tarif pembuatan sim dibogor
List tarif pembuatan Sim baru di bogor


Jika dihitung hitung untuk perpanjang sim kurang dari Rp 200,000, untuk biaya pembuatan sim baru secara resmi juga kurang dari Rp.200.000, sedangkan jika lewat calo sekitar Rp. 550.000.

Beberapa layanan POLRESTA SIM CITY BOGOR

Jika anda ke kantor pembuatan sim tidak sekedar membuat SIM baru, namun untuk urusan berkenaan urusan SIM lainnya, inilah beberapa urusan selain membuat sim yang bisa dilayani oleh polresta sim city bogor.

1. Mengurus SIM Hilang di kantor pelayanan sim Bogor

Mengurus sim yang hilang juga bisa di kantor layanan sim ini, ketika sim anda hilang dan masa aktifnya masih cukup panjang mendingan di buat salinannya dari pada harus membuat yang baru, yang pasti biayanya lebih murah daripada buat yang baru, nah persyaratannya adalah seperti ini;

1. surat keterangan hilang
2. Fotokopi sim yang hilang
3. Atau jika tidak mempunyai fotokopinya, harus ingat nomor SIM
4. Akan dicek online apa masih aktif atau tidak di tempat pelayanan sim
5. Kalo semua dokumen diatas tidak ada, berarti anda bikin baru

2. Perpanjang SIM Luar daerah di Bogor

Karena sekarang POLRI sudah menerapkan sistem online untuk pembuatan atau penerbitan SIM, guna memudahkan masyarakat lintas daerah untuk memperpanjang sim di kantor pelayanan SIM Bogor, asalkan sudah memiliki E-KTP

Contoh anda ber KTP pemalang dan tinggal di Bogor, kebetulan SIM akan habis, anda tidak perlu untuk pulang kampung jika hanya untuk memperpanjang sim, anda bisa memperpanjang di kantor pelayanan SIM Bogor, syarat untuk perpanjang SIM luar domisili di Bogor hanya KTP yang sudah elektronik


3. Membuat dan memperpanjang SIM B1

selain embuat sim A dan SIM C, POLRESTA SIM CITY bogor juga bisa untuk membuat sim B1 bagi sopir-sopir truk, memperpanjang pun juga bisa asalkan KTP sudah elektronik.

Jika KTP anda memiliki alamat yang berbeda dengan di SIM, maka nantinya akan dilakuakn erubahan pada alamat di SIM menyesuaikan alamat di KTP.

4. Jam Operasional Satlantas SIM Bogor

Berikut ini jam operasional dari POLRESTA SIM CITY bogor, jangan sampai telat ya.


Hari Jam Operasional
Pembuatan SIM Perpanjang SIM
Senin 08:00 ~ 10:00 08:00 ~ 14:00
Selasa 08:00 ~ 10:00 08:00 ~ 14:00
Rabu 08:00 ~ 10:00 08:00 ~ 14:00
Kamis 08:00 ~ 10:00 08:00 ~ 14:00
Jumat 08:00 ~ 10:00 08:00 ~ 14:00
Sabtu 08:00 ~ 10:00 08:00 ~ 12:00
Minggu Libur

baiknya sebelum jam 12.00 siang untuk pendaftaran karena pelayanan hanya sampai jam 14.00


Demikianlah alamat buat sim di Bogor dan beberapa keperluan berhubungan dengan sim yang juga bisa anda akses di kantor POLRESTA SIM CITY bogor.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Alamat pembuatan SIM di Bogor"

Posting Komentar

KOMENTAR TANPA NAMA TIDAK AKAN DITERBITKAN!!!!!