Melacak kiriman Pos yang tak kunjung sampai

Melacak kiriman Pos yang tak kunjung sampai.Siapapun akan gelisah, bingung ketika paket kiriman pos yang sudah lama tidak kunjung sampai, biasanya jika pengiriman via pos indonesia, estimasi sampai tujuan paling lama 7 hari, dan paling cepat bisa 1 hari tergantung paket apa yang anda pilih, nah jika paket sudah 4 hari sejak pengiriman namun belum sampai juga, ini patut untuk dilacak, kemana sebenanrnya kiriman ini mampir.

melacak kiriman pos yang tidak kunjung tiba

Melacak kiriman Pos. seperti yang saya alami juga, yang mana ada sanak sodara yang mengirim paket sudah hampir 5 hari belum sampai juga di rumah saya, banyak pertanyaan apakah alamatnya kurang legkap? padahal alamat yang saya kirimkan ke mereka sudah biasa saya gunakan untuk menerima kiriman yang lainnya, sampai saat ini baik baik saja tidak ada kendala.hal ini membuat saya ingin melacak kiriman tersebut sudah sampai mana, kenapa belum juga tiba.

untuk kasus kiriman yang belum sampai seperti yang saya alami, jangan dibuat pusing, pos indonesia sudah begitu memberi kemudahan untuk mengecek kiriman pos sudah sampai atau belum melalui laman web site nya, yaitu di laman website pos indonesia. dari laman web tersebut anda bisa mengetahui history barang kiriman sudah dimana, ada dikantor pos mana semua komplit dan tertera kode pos dari masing-masing data tersebut.

namun untuk bisa melacak kiriman pos tersebut anda mesti memiliki nomor resi kiriman tersebut, maka setiap kali ada orang yang ingin mengirim barang ke anda, lebih baik anda meminta nomor resi dari kiriman tersebut, tujuannya untuk apa? yaitu untuk mengatasi hal-hal seperti ini, dimana barang sudah lama dikirim namun tidak kunjung sampai. dengan nomor resi tersebutlah anda bisa melacak keberadaannya. nah bagaimana melacak kiriman melalui pos indonesia ini, mari simak pengalaman saya.
contoh nomor resi


Cara Melacak kiriman Pos.

jika dirasa sudah melewati batas pengiriman yang seharusnya sudah sampai, maka segeralah untuk melacak kiriman tersebut, karena jika terlalu lama, kiriman tersebut akan dikembalikan ke pengirim, berikut ini cara untuk melacak kiriman pos.

1. Kunjungi laman http://posindonesia,co,id, ketik saja "pos indonesia" di url komputer atau handphone anda, karena pelacakan kiriman pos juga bisa dilakukan via handphone.

lacak kiriman pos indonesia via laman wen posindonesia

2. Klik "Lacak kiriman".
3. Masukkan nomor resi dan juga captcha (kode yang diberikan oleh komputer).
4. kemudian klik cari.
5. akan muncul histori perjalanan paket anda.

data lengkap perjalanan paket anda

6. dari history diatas, lihatlah perjalanan paket anda, lihat pada bagian akhir, disitu ada MANIFEST SERAH, tertera alamat cabang kantor pos berikut dengan kodeposnya. dari data terakhir tertera kode pos terakhir dimana barang yang tidak sampai ke penerima mengendap, kemudian anda tinggal mencari lokasi kantor pos tersebut dengan mengecek kode pos, dari google anda akan tau alamat kantor pos melalui kode pos-nya.

Baca juga : Cara mengambil kiriman uang di kantor pos.

jika sudah ketemu alamat kantor posnya, lebih baik menuju kesana dan jemput kiriman anda, demikian sekilas cerita mengenai melacak kiriman pos yang tidak kunjung sampai





Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Melacak kiriman Pos yang tak kunjung sampai"

  1. untuk poin no.6 biasanya mengendap karena alamat penerima yang ditulis di amplop kurang jelas (seperti no rumah dll), sebaiknya dialamat penerima dan pengirim dicantumkan no hp yang valid, saya setiap kirim atau terima Pos selalu mengandalkan Tracking

    BalasHapus

KOMENTAR TANPA NAMA TIDAK AKAN DITERBITKAN!!!!!